Selasa, 28 Februari 2017

Makna Bendera di berbagai Negara

Bendera Indonesia, Sang Saka Merah Putih disebut juga dengan Sang Dwiwarna (dua warna). Bendera ini berbentuk empat persegi panjang dengan ukuran lebar 2/3 (dua-pertiga) dari panjang serta bagian atas berwarna Merah dan bagian bawah berwarna Putih yang kedua bagiannya berukuran sama. Bendera Indonesia memiliki makna filosofis yang sangat dalam dengan visual duotone yang simple Merah dan Putih, Merah berarti Keberanian, Putih berarti Kesucian. Merah melambangkan raga manusia, sedangkan Putih melambangkan jiwa manusia. Keduanya saling melengkapi dan menyempurnakan jiwa dan raga manusia untuk membangun Indonesia. Lalu bagaimana kalau kita lihat makna dan arti Merah Putih di bendera beberapa negara? Lain lubuk lain ilalang, tentu beda arti dan makna, penasaran? Yuk kita lanjut.....

AFRIKA SELATAN

Afrika Selatan

Merah. Artinya seperti melambangkan darah dan pengorbanan 
yang dilakukan dalam perjuangan Afrika Selatan untuk kemerdekaan
Putih. Artinya singkatan persatuan negara-negara Eropa & perdamaian dan harmoni antara pribumi dan Eropa

Quote:AMERIKA SERIKAT

Amerika Serikat

Merah. Artinya seperti menandakan ketahanan dan keberanian
Putih. Artinya seperti kemurnian dan kesucian

Quote:MESIR

Mesir

Merah. Artinya mewakili perjuangan melawan pendudukan Inggris dari Mesir (periode sebelum 1952)
Putih. Artinya melambangkan munculnya Revolusi 1952 yang mengakhiri monarki tanpa pertumpahan darah.

Quote:RUSIA

Rusia

Merah. Artinya seperti keberanian, kemurahan hati, cinta, dikaitkan dengan orang-orang Rusia
Putih. Artinya seperti kebebasan, kemerdekaan, melambangkan kemurahan hati dan kejujuran, ketuhanan

Quote:CANADA

Canada

Merah. Artinya seperti simbol pengorbanan Kanada selama Perang Dunia yang membentuk daun maple yang merupakan tanaman asli masyarakat Aborigin Canada
Putih. Artinya simbol perdamaian dan ketenangan yang mencerminkan netralitas dan ketidak berpihakan Kanada terhadap negara-negara lain

Quote:AUSTRIA

Austria

Merah. Artinya tahan banting, keberanian, kekuatan & keberanian
Putih. Artinya perdamaian dan kejujuran

Quote:SINGAPURA

Singapura

Merah. Artinya melambangkan persaudaraan universal dan kesetaraan manusia
Putih. Artinya meresapi, kemurnian, kekal dan kebajikan

Quote:PHILIPINA

Philipina

Merah. Artinya melambangkan keberanian, nasionalis dan patriotisme
Putih. Artinya melambangkan kebebasan, kesetaraan dan persaudaraan sejati

Quote:POLANDIA

Polandia

Merah. Artinya melambangkan darah yang dicurahkan dalam perjuangan negara 
untuk mencapai merdeka, tahan banting, keberanian, kekuatan
Putih. Artinya putih melambangkan perdamaian, dan kejujuran

Quote:SUDAN

Sudan

Merah. Artinya pertumpahan darah dan pengorbanan para martir negara dalam menuju Sudan yang merdeka
Putih. Artinya untuk perdamaian, kemurnian, cahaya dan harapan untuk masa depan

Quote:SWITZERLAND

Switzerland

Merah. Artinya mewakili tumpah darah untuk menegakkan keimanan
Putih. Artinya kebebasan, kehormatan dan kesetiaan berdasarkan agama Kristen yang mayoritas mereka anut

Quote:JEPANG

Jepang

Merah. Artinya melambangkan dewi matahari 'Amaterasu', pendiri Jepang dan nenek moyang kaisar nya, juga melambangkan masa depan yang cerah bagi Jepang
Putih. Artinya melambangkan kejujuran, integritas dan kemurnian orang Jepang

Quote:INGGRIS

Inggris

Merah. Artinya tahan banting, keberanian, kekuatan & keberanian 
Putih. Artinya damai dan kejujuran

Quote:YAMAN

Yaman

Merah. Artinya proses mencapai kemerdekaan dengan melalui perjuangan tumpah darah
Putih. Artinya mencapai harapan dan masa depan yang lebih cerah

Quote:ARAB

Arab

Merah. Artinya pengorbanan, energi dan kekuatan
Putih. Artinya kemurnian, keterbukaan, transparansi dan perdamaian

Quote:DENMARK

Denmark

Merah. Artinya pertempuran dan pertumpahan darah
Putih. Artinya melambangkan yang mensucikan akibat pertumpahan darah 
dalam memperjuangkan kemerdekaan

Quote:MALAYSIA

Malaysia

Merah. Artinya gagah dan berani
Putih. Artinya suci dan murni


sumber; http://www.kaskus-dimension.com/2016/08/makna-dan-arti-warna-merah-putih-pada-bendera-berbagai-negara.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar